Hallo Moms..selamat datang di Blog Milis Ibu-Ibu Chevron Duri

Senin, 19 Mei 2008

Resep Kue bagi Anak Autis

Mau share resep untuk anak autis semoga bermanfaat, ini resepnya pinjem dari dapur tetangga.

"Brownies"

Bahan:

-4 butir telur
-1 cup tepung beras
-1/2 cup tepung tapioka ( sangrai)
-3/4 cup bubuk coklat
-1 cup minyak canola
-2 cup gula pasir ( kalau gak doyan manis 1 1/2 cup aja)
-1 sdt garam
-1 sdt vanilla
-Kacang tanah di gonseng (tumbuk kasar)

Cara Membuat:

- campurkan tapioka+tepung beras+bubuk coklat+garam + vanilla --> sisihkan
- kocok gula putih dan telur hingga mengembang
- setelah mengembang campurkan campuran tepung yang telah kita sisihkan sebelumnya.
- Setelah rata masukkan minyak canola dan aduk rata
- terakhir campurkan kacang tanah
- panggang dalam oven 180 c ( +- 35 - 45)

"American Chocolate Cake"
(untuk loyang diameter 20 cm)

Bahan:
165 gr margarine, kocok hingga lembut
300 gr gula kastor
2 sdt essens vanili
3 btr telur
90 gr tapioca (sangria)
175 gr tepung beras
1 sdt soda kue
1 sdt BP
70 gr coklat bubuk
250 ml santan kental

cara membuat:

1. Panaskan oven dengan suhu 180 Celcius.
Oles Loyang dengan butter lalu tutup dengan kertas roti.
2. Kocok butter hingga lembut. Tambah gula kastor dan essens vanili, kocok hingga mengembang.
3. Tambah telur satu per satu sambil dikocok terus. Lalu kocok terus hingga kembali mengembang (light n fluffy gituuu).
4. Ayak terigu tepung serta soda kue dan coklat bubuk.
5. tuang adonan telur n mentega ke ayakan tepung. aduk rata.
6. tuang santan, aduk rata.
7. tuang ke dalam loyang, oven hingga matang. Angkat dan dinginkan.

Kiriman: Ari-Budi K (milis IICD)
Sumber: Ruri

5 komentar:

jainal 5 Maret 2011 pukul 04.18  

maaf saya mau memastikan aja.. sebenernya bubuk coklat boleh emg di konsumsi sama anak autisme?

buyunghr.improve 13 Maret 2011 pukul 22.51  

Iya,saya juga mau tanya seperti Pak jainal...mmgnya bubuk coklat boleh? Gula pasir ? Mohon jawabannya ya,terima kasih byk

Unknown 15 Januari 2013 pukul 20.29  

Saya melihat tidak ada tanggapan kepada pak Jainal maupun pak Buyung. Saya kebetulan membaca artikel makanan utk Autism...yang perlu dihindari, bukan dihilangkan/ dilarang, adalah gula pasir. Sebaiknya mengkonsumsi gula buah atau Fructose, karena ada penderita autism yang alergi gula. Coklat bubuk tidak wajib diganti atau dihilangkan. hanya saja kalau beli coklat bubuk yang murah bisa saja dicampurkan dengan tepung terigu. Memang kedua hal tersebut termasuk bahan2 yang mungkin meyebabkan alergie. Mohon bapak dan teman2 menanyakan kepada para ahli/dokter yang menangani. semoga tulisan saya ini dapat membantu. Terima kasih. herulaksana@gmail.com

MilO 30 Desember 2015 pukul 03.59  

Sekedar info, dari sharing teman yg memiliki anak dengan autisme, dalam konsumsi sehari-hari, gula pasir digantikan dg gula aren atau palm sugar murni yg memang harganya lebih mahal drpd palm sugar yg murah yg ada campuran gula pasirnya. Sedangkan coklat bubuk sebaiknya pilih produk yg bertuliskan Dutch Processed, misalkan (maaf sebut merk spy jelas) Van Houten, Windmollen. Harganya memang lebih tinggi, tp dipastikan tdk ada campuran terigunya. Semoga info ini bermanfaat.

  © Blogger templates Newspaper III by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP